...

Hebat! Anak 18 Tahun Sudah Menjadi Pekerja Software Engineer Google, Ternyata Begini Cara Mendidiknya

By Lafa Zidan Alfaini
Hebat! Anak 18 Tahun Sudah Menjadi Pekerja Software Engineer Google, Ternyata Begini Cara Mendidiknya

HALLOBUNDA.CO – Bunda dan Ayah mungkin saja kaget jika mendengar ada anak yang sangat muda tanpa pengalaman bisa bekerja di perusahaan sebesar Google.

Ternyata memang benar adanya, kisah ini telah dialami oleh anak berusia 18 tahun bernama Stanley Zhong asal Palo Alto, California.

Diketahui, Stanley merupakan seorang pria termuda yang bisa mendapatkan posisi sebagai seorang insinyur perangkat lunak penuh waktu di Google.

Kisah Anak 18 Tahun Sudah Menjadi Pekerja Software Engineer Google

Dikutip HALLOBUNDA.CO dari situs Economic Times, sebelumnya Stanley pernah ditolak oleh lebih dari 16 perguruan tinggi termasuk Ivy League yang bergengsi.

Selama Sekolah Menengah Atas, Stanley memiliki prestasi akademis yang mengesankan, yakni dirinya memiliki IPK 3,97 dan memperoleh Scholastic Assessment Test (SAT) 1590 dari 1600.

Bukan hanya itu saja, Stanley pun mendirikan perusahaan start up tanda tangan elektronik miliknya sendiri yang bernama RabbitSign pada tahun keduanya berkuliah.

Stanley melihat perusahaan ini memainkan peran penting seiring berkembangnya penandatanganan dokumen tradisional.

Google yang melihat kemampuan Stanley pun menawarkan pekerjaan sebagai insinyur perangkat lunak L4, hal ini adalah posisi satu tingkat di atas level awal.

Meski tawaran ini membuat banyak orang terkejut, Ayah Stanley yang bernama Nan Zhong, sama sekali tidak merasa demikian.

“Saya pernah melihatnya menulis kode sejak dia berusia 10 tahun. Dan dalam perjalanannya, dia memberi saya cukup banyak kejutan sehingga saya tidak lagi terkejut ketika dia mendapat pekerjaan di Google,” kata Nan.

TAGGED:
Seraphinite AcceleratorOptimized by Seraphinite Accelerator
Turns on site high speed to be attractive for people and search engines.