hallobunda.co – Pada usia 6 bulan, umumnya Bunda akan mengenalkan si Kecil dengan beberapa jenis makanan padat yang dapat dikonsumsi, salah satunya juga makanan pedas.
Tidak hanya untuk pemenuhan gizi dan nutrisi, pemberian MPASI juga dapat dilakukan agar dapat dikenalkan dengan berbagai jenis macam rasa yang ada pada makanan.
Mulai dari rasa manis yang kerap dikenalkan melalui buah dan sayur atau rasa gurih dari berbagai jenis daging.
Tentunya rasa makanan tersebut cukup aman untuk dikenalkan pada anak.
Lalu, bagaimana dengan rasa pedas, kapan boleh dikenalkan pada anak?
Maka dari itu, Bunda atau Ayah harus mengetahui terlebih dahulu kapan sang buah hati sudah boleh diperkenalkan dengan makanan pedas.
Usia Berapa Anak Boleh Makan Pedas?

Sejak anak sudah MPASI sebenarnya sudah bisa dikenalkan rasa pedas lewat berbagai rempah rempah secukupnya.
Sementara mengenalkan rasa dari cabai, sebaiknya baru dilakukan saat si kecil berusia 1 tahun.
Dengan memberikan makanan campur cabe sedikit demi sedikit pada anak, dapat juga memperluas selera makannya dalam jangka panjang.
Tapi, pastikan saja mengenakan secara bertahap dan lihat reaksi bayi, apakah ada tanda alergi atau sakit perut?
Karena si Kecil memiliki rasa ingin tau sangat tinggi termasuk ingin mencoba mencicipi makanan pedas yang Bunda makan.