Gegara Bra Berkawat Wanita di Skotlandia Koma, Ini Dia 5 Tips Memilihnya

By Lafa Zidan Alfaini
Nasib Nahas Menimpa, Gegara Bra Berkawat Wanita di Skotlandia Koma, Ini Dia 5 Tips Memilihnya

hallobunda.coNasib nahas menimpa seorang wanita asal skotlandia yang mengalami koma selama delapan hari usai memakai bra berkawat.

Diketahui, wanita asal skotlandia itu menjalani operasi selama delapan hari yang disebabkan oleh bakteri pemakan daging ketika menggunakan bra berkawat.

Ternyata bakteri pemakan daging itu muncul akibat gesekan bra berkawat pada kulit.

Logam pada bra berkawat yang dipakai Sylvia Halcrow memicu gesekan yang menyebabkan luka.

Kronologi Sylvia Halcrow yang Koma Gegara Bra Berkawat

Kronologi Sylvia Halcrow yang Koma Gegara Bra Berkawat

Kisah mengejutkan ini bermula pada Mei tahun 2022 lalu, pada kala itu Sylvia melihat ada benjolan di payudaranya yang dengan cepat berubah menjadi abses yang menyakitkan, usai memakai bra berkawat.

Baca Juga  Balita Meninggal Karena Rabies Sempat Diberi VAR 2 Kali, Mengapa Demikian?

Sebelumnya Sylvia juga telah mengonsumsi obat penghilang rasa sakit selama beberapa hari.

Namun, kondisi benjolan tersebut setelah masih menggunakan bra berkawat, yang ada di daerah payudara Sylvia semakin memburuk setiap harinya.

Tak tinggal diam, dirinya pun kembali memeriksakan diri dan menjalani serangkaian beberapa tes di Rumah Sakit Gilbert Bain.

Tak disangka, Sylvia didiagnosis mengalami necrotizing fasciitis, penyakit tersebut merupakan infeksi jaringan lunak yang dapat menghancurkan jaringan di sekitar kulit dan otot.

Setelah melakukan beberapa tes pemeriksaan, dokter juga mengatakan bahwa jaringan di sekitar kulit Sylvia mulai mati.

Pada akhirnya, dirinya harus menjalani dua jenis operasi, tapi tidak dijelaskan operasi apa yang telah dijalani Sylvia.

Baca Juga  Bahaya Bunda! Kurang Tidur Berpotensi Sebabkan Masalah Kesuburan

Pasca operasi, Sylvia Halcrow mengalami koma selama delapan hari, sebagian payudaranya juga diangkat akibat luka yang memanjang dari bawah tulang rusuk hingga di bawah lengan.